Model Event dalam Flash

Label:INTERNET, FRIENDSTER, HACKING
Dengan Flash MX, Macromedia telah memperbaiki interface pengguna, menambahkan fitur-fitur baru kedalam peralatan gambar, dan meningkatkan fitur untuk menuliskan script ActionScript. Pada interface penggunanya, Flash MX mempunyai panel-panel yang dapat digulung untuk mengurangi keruwetan pada layar kerja, namun tetap menjaganya mudah untuk dijangkau
Selain pengembangan interface penggunanya, terdapat beberapa pengembangan lainnya seperti:
Klien berbasis Flash
Untuk menangani paradigma baru Flash MX, pikirkan " Klien berbasis Flash" dan bukan "Movie Flash". Pengembang dapat mulai berpikir untuk tidak sekedar membuat interface pengguna tapi suatu klien dengan Flash dan ActionScript, yaitu bahasa scripting yang sesuai dengan Flash's ECMAScript.
Dengan kemampuan Flash untuk menampilkan berbagai macam media dalam suatu lingkungan yang kaya dan terintegrasi, dan kemampuannya untuk membuka koneksi HTTP ke server untuk melakukan update data, menuliskan data ke disk pengguna, Flash terlihat seperti suatu lingkungan klien yang setara HTML atau bahkan lebih baik.
Flash menawarkan suatu lingkungan tunggal dimana berbagai macam media dapat digunakan didalamnya. Sungguh menyenangkan dapat menggabungkan berbagai media kedalam satu format file. Tidak seperti halaman HTML yang memecahnya kedalam file yang berbeda-beda. Dan sungguh menyenangkan bekerja dalam satu tempat (satu lingkungan pengembangan) dan membuat suatu aplikasi yang bersifat self-contained.
Aplikasi Real-Time
Untuk aplikasi real-time, Flash dapat membuat koneksi raw data melalui TCP/IP dengan server. Hal ini memungkinkan data untuk dapat diupdate dalam waktu nyata (real-time) pada klien berbasis Flash, tanpa membuat browser melakukan reload setiap x detik. Bayangkan jika movie Flash melakukan pemeriksaan pada lelang anda di eBay dan memberikan peringatan pada anda ketika anda telah mengalahkan saingan anda, atau ketika lelang hampir selesai. Pada Flash 5 rintangannya adalah anda harus menuliskan server anda sendiri. Sedang pada Flash 6 (yang disebut juga Flash MX), Macromedia telah mengembangkan suatu produk yang akan melakukan kegiatan waktu nyata (real-time) termasuk juga audio dan video didalamnya. Dan juga terdapat sebuah produk server yang disebut Unity, sehingga anda tidak perlu menuliskan server anda sendiri untuk melakukan fungsi-fungsi tersebut diatas.

Shared Object
Tambahan lainnya adalah "shared object," yang memungkinkan pengembang Flash menuliskan file ke sistem file pengguna. Tidak seperti cookie, yang hanya berupa string, shared objects mempertahankan tipenya, jadi suatu array yang disimpan tetap berupa array ketika dibaca kembali. Hal ini memungkinkan pengembang Flash untuk membuat suatu aplikasi bergaya desktop maju satu langkah ke depan.

Misalnya anda dapat membuat MP3 Player dengan Flash MX seperti pada Macromedia Director tapi dengan beberapa keterbatasan pada akses ke sistem file lokal.

Komponen dan Movie Clips
MX menawarkan terobosan penting bagi pengembang Flash. Salah satunya adalah komponen palette baru, elemen UI (User Interface) siap pakai dimana anda dapat dengan mudah mendragnya ke stage, seperti pada VisualBasic. Hal ini dimungkinkan karena Macromedia telah memperbaiki pemisahan antara kode dan aset visual, yang merupakan hal yang menjengkelkan pada Flash 5. Ketika anda mempunyai kode berbasis objek dan klas-klas yang memanipulasi data, masalahnya adalah anda harus menghubungkan kode dengan klip movie yang bertebaran dilayar. Hubungan antara keduanya selalu membuat kesulitan, karena klip movie sendiri direpresentasikan oleh objek dalam ActionScript. Anda mempunyai akses yang berorientasi objek ke klip movie tapi anda juga harus memaintain dua hirarki; yaitu data dalam movie dan aset pada layar. Jadi perubahan pada MX memperkenankan anda memasukkan klas klip movie kedalam arsitektur klas regular. Semua kode dapat dimasukkan ke dalam satu klip movie, dan kemudian anda menggabungkan keduanya.

Model Even
Penanganan even merupakan salah satu perubahan penting dalam MX. Masalah dari "empty movie clip syndrome", dimana anda membuat klip movie pada stage untuk menggandeng event handler adalah merupakan masa lalu. Dahulu anda meletakkan event handler langsung kedalam objek pada waktu pengembangan, jadi anda sesungguhnya memilih interface widget dan menuliskannya ke dalam text area, 'Here's my event handler.' Hasilnya anda mendapatkan event handler berhamburan pada movie.
Dalam MX anda dapat menentukan event handlers dari jarak jauh (remotely), menggunakan sintaks JavaScript. Dengan hal ini yang perlu anda lakukan, misalnya hanyalah menuliskan button onPress.
XML
Macromedia memberikan dukungan pada XML untuk komunikasi antar program, berkas data, dan layanan Web. Para Gamers telah membangun server komunikasi berbasiskan Flash XMLSocket object, dan ada juga implementasi Flash dari XML-RPC (remote procedure call).
Macromedia telah membuat suatu keputusan strategis penting untuk memfokuskan pada pemanfaatan penggunaan Flash untuk membangun aplikasi berbasis Internet. Anda dapat membuat interface aplikasi berbasis web yang memanfaatkan pengembangan
berbasis komponen, interaksi server, dan fitur-fitur komunikasi. Selain itu anda juga dapat memanfaatkan dukungan video streaming pada movie Flash .Selanjutnya kembali pada kreatifitas anda untuk memaksimalkan pemanfaatan Flash MX dalam pengembangan situs web anda
0 komentar:

Followers

PLEASE NGASIH COMMENT YAH.....^_^


ShoutMix chat widget

FACEBOOKKU, ADD YAH (lumeks_tkj@yahoo.com)

TUGAS KAMPUSKU (NARSIS MODE_ON)

Daerah Asal Pengunjung

5 KOMENTAR TERAKHIR


DAFTAR ISI